Kamis, 31 Desember 2009

Sebuah Refleksi Pergantian Tahun


2010 menjelang....
Beberapa orang kini tenggelam dalam sebuah pesta pora.
Ada yang berteman dengan mercon kemeriahan.
Ada yang berteman dengan kebersamaan.
Dan ada juga yang berteman dengan kesendirian.

Beberapa orang dengan target disibukkan dengan resolusi.
Sayangnya resolusi yang ada menjadi kosong dan menjadi sebuah pengulangan dari tahun ke tahun.
Seolah berkamuflase optimisme, resolusipun dibuat tanpa sebuah makna yang jelas.
Hingga akhirnya setiap tahun tidak ada perubahan yang signifikan dari dalam hidupnya.

Beberapa orang lagi sibuk dengan pesta pora melepas hari terakhir, tanpa pernah berpikir untuk apa pesta pora dilaksanakan.

Beberapa orang lagi hanya terdiam dan termenung dengan nasib-nasibnya, sedangkan yang lainnya marah.

Di saat seperti ini, seorang pejuang kebijaksanaan berpikir lain.
Ia berpikir tentang apa yang sudah dilakukan dan seberapa manfaat yang sudah dilakukan di tahun sebelumnya, ia merefleksikan dirinya untuk mempelajari apa yang terjadi pada tahun yang lalu.

Di tahun mendatang, ia menyiapkan sebuah resolusi kecil berdampak sistemik terhadap lingkungan, pikirannya jauh berpikir pada manfaat. Bukan untuk dirinya, tapi untuk semua dan untuk Sang Khalik.

Hingga pada saat semua tercapai ia tersenyum dengan bijaksananya ketika semua tercapai.

Jangan menyerah dan tetap semangat sobat, songsong tahun baru dengan inspirasi dan tindakan baru.

Salam Inspirasi


Senda